Rabu, 19 Juni 2013

Prediksi Ujian S2 IAIN Bahasa Inggris

1. The first recorded use of natural gas to light street lamps it was in the town of Frederick, New York, in 1825                         
                  A                                     B                     C              D
 Answer : B (it was) The use of the pronoun subject it is unnecessary; it should be omitted.

 2. The French Quarter is the most famous and the most old section of New Orleans.
                                        A              B                   C                      D
 Answer : C (most old) The superlative form of a one-syllable adjective (old) is formed with the suffix -est: oldest.

 3. Liquids take the shape of any container which in they are placed.
                           A               B                       C                          D
 Answer : C (which) in The preposition must precede the relative pronoun: in which.

 4. Many communities are dependent on groundwater __________ from wells for their water supply.
(A) that obtained
 (B) obtained
 (C) is obtained
 (D) obtain it
Answer : B (obtained) The only correct way to complete this sentence is with a participle (obtained really means which is obtained).

5. Physical therapists help patients relearn how to use their bodies after disease or injure.
 A B C D
 Answer : D (injure) A noun (injury), not a verb (injure), is required.
 6. Not only ____________________ places of beauty, but they also serve scientific and educational purposes as well.
 (A) are botanical gardens
(B) botanical gardens to be
(C) botanical gardens are
(D) to be botanical gardens
Answer : A (are botanical gardens) A main verb, such as are, is required to complete the clause (to be is not a main verb), and the subject and verb must be inverted because the clause begins with the negative phrase not only.

7. Would you mind.....for a minute a. Waiting b. To wait c. Wait d. That i wait
 Jawaban : C. Wait Alasan : would you mind + gerund Would you mind...is followed by a gerund and is used for a request

8. He threw a vase at the burglar but... him. a. Shot b. Fired c. Missed d. Hi
 Jawaban : C. Missed Alasan : To miss To fire = to shoot off bullets / arrows ` To miss = to fail to hit To hit = to brings something hard against.
 9. She’s young and full...life
 a. With      b. Having                     c. Of         d. A long with
 Jawaban : C. OF Alasan : to be “OF” is used with the preposition; to be full of the stadium is full of people. 

10. He spends his time .... after grils.
 a. Running                    b. To run                    c. Ran        d. Runs
 Jawaban : a. Running Alasan : spendtime doing sth Here you are asked about the pattern ‘spend time doing sth’.

11. We don’t know ..... we have to change planes or not.
 a. If     b. Until                     c. That     d. When
 Jawaban : A. If Alasan : Indirect question Here the conjunction “IF” indriduces an indirect question.

12. L    like vienna, but i wish it ... a bit hooter a. Is b. Were c. Becomes d. Became
 Jawaban : B. Were Alasan : Wish clause “we don’t use simple present tense in wish - clause.

 13. He rarely gets drunk.....? a. Doesn’t he b. Does he c. Won’t be d. Will be
 Jawaban : B. Does he Alasan : we form tgas with an auxiliary (e.g. do, have, did or a modal (e.g. can, must, should) plus apronoun (e.g. he, she, it).

 14. She’s too tired to go.... a. Shooping        b. To shop        c. Shop                d. For shopping
 Jawaban : A. Shopping Alasan : got gerund We can use gerund to talk about things we go out to do.

 15. I know a man called rupert .... house is near ypurs              
    a. Who                    b. Whom                    c. That                    d. Whose
 Jawaban : D. Whose Alasan : relative clauses – possession case Here you are asked whether you know the relative clause or not.

 16. Some...don’t like such jokes.                a. Child                    b. Man                    c. Woman  d. People
 Jawaban : D. People Alasan : some – countable and uncountable nouns some can be followed by both a countable and an uncountable noun.

Sabtu, 08 Juni 2013

Tips TOEFL: Persiapan

Punya prestasi akademik saja tampaknya tak cukup untuk menghantarkan kuliah di luar negeri. Sebagai salah satu syarat, bisa dibilang iya, tapi ada hal lain yang tak kalah penting. Kemampuan berbahasa Inggris. Betapa repotnya menjalani kuliah bila tak menguasai bahasa pengantarnya. Karena itu, setiap universitas di luar sana memberlakukan standar khusus kemahiran berbahasa Inggris sebelum diterima di perkuliahan kampus mereka. Skor TOEFL dan IELTS paling sering digunakan untuk mengetahui tingkat kemahiran berbahasa Inggris seseorang. Sebagian besar universitas memberlakukan kedua-duanya atau salah satu. TOEFL atau Test of English as a Foreign Language secara umum lebih berorientasi pada American English, sementara IELTS (International English Language Testing System) orientasinya lebih kepada British English. Namun, jangan khawatir karena kedua-duanya berlaku secara internasional. Tergantung berapa nilai skor yang bisa diraih, lembaga pelaksana, dan tentunya memenuhi syarat yang ditetapkan universitas. Selain TOEFL dan IELTS, ada pula TOEIC (Test of English for International Communication). TOEIC biasa digunakan untuk mereka yang mencari pekerjaan. Tes satu ini sengaja dirancang untuk mengukur kemampuan seseorang dalam berbahasa Inggris sehari-hari di lingkungan kerja yang bersifat global. Anda yang ingin bekerja di luar negeri membutuhkan skor tes satu ini. TOEFL, IELTS dan TOEIC memiliki parameter tes berbeda. Bagi Anda yang sedang mengejar kuliah di luar atau lagi memburu beasiswa luar negeri, pilihannya adalah TOEFL atau IELTS. Pastikan skor TOEFL atau IELTS yang Anda raih memenuhi syarat masuk universitas, atau jika Anda melamar beasiswa skor tersebut mencapai batas minimal yang ditetapkan penyelenggara. Berapa skor yang diperlukan? Masing-masing universitas memiliki standar yang berbeda. Di Amerika Serikat misalnya. Skor TOEFL tidak seragam. Semakin bonafit kampusnya, skor TOEFL yang diminta cenderung lebih tinggi. Mungkin ingin menunjukkan kelasnya ya? Sebut saja MIT dan Columbia University. Dua kampus ternama ini mensyaratkan skor TOEFL tak jauh beda. MIT menetapkan syarat skor PBT TOEFL bagi mahasiswa internasional minimal 557. Direkomendasikan di atas 600+. IBT TOEFL minimal 90 atau dianjurkan di atas 100+. Sementara, di Columbia University mahasiswa internasional harus memenuhi skor PBT TOEFL 600 ke atas atau IBT TOEFL minimal 100. Beasiswa Fulbright yang cukup termasyhur di Amerika Serikat dan rutin ditawarkan di Tanah Air juga memberlakukan skor TOEFL cukup tinggi. Minimal skor PBT TOEFL yang diminta 550 atau IELTS 6.0. Beasiswa Endeavour Awards yang ditawarkan Pemerintah Australia mengharuskan pelamarnya memperoleh skor PBT TOEFL 580 atau IBT TOEFL minimal 90. Jika menggunakan skor IELT minimal meraih 6.5. Kuliah di Eropa, skor TOEFL atau IELTS diminta juga setara di Amerika Serikat. Di Jerman, skor PBT TOEFL minimal 550 atau IBT TOEFL minimal 80. IELTS minimal 6.0. Syarat ini salah satunya ditetapkan beasiswa DAAD yang banyak diburu mahasiswa mancanegara di Jerman. Di Asia, sejumlah negara juga memberlakukan syarat TOEFL atau IELTS yang kompetitif. Beasiswa Monbukagakusho yang rutin ditawarkan pemerintah Jepang mensyaratkan PTB TOEFL minimal 550 atau IBT TOEFL minimal 79. Di Indonesia, syarat TOEFL untuk mengambil gelar S2 atau S3 di universitas, rata-rata diminta skor 450-550. Kadangkala bisa bikin pusing karena skor TOEFL yang dipersyaratkan belum juga terpenuhi. Ya, mau tidak mau ikut tes ulang TOEFL. Ada yang sampai beberapa kali ulang! Jangan sampai skor TOEFL atau IELTS tersebut mengganjal rencana studi Anda. Memang tidak ada jalan pintas selain berusaha maksimal agar kemahiran berbahasa Inggris yang dimiliki kian teruji dan skor TOEFL yang diraih bisa sesuai harapan. Persiapan dan tips lulus TOEFL Secara umum, persiapan paling dianjurkan agar bisa lulus tes TOEFL adalah latihan rutin. Tentu latihan yang berhubungan dengan komponen tes TOEFL, seperti reading, listening, speaking, dan writing. Kesalahan yang biasa ditemui adalah melakukan latihan sepadat mungkin jelang hari H. Padahal, persiapan yang baik dilakukan jauh-jauh hari, terencana, dan memiliki progress yang jelas. Sebagai saran, buatlah jadwal latihan beberapa bulan sebelum tes TOEFL diikuti. Misal, dua jam per hari dengan durasi tiga kali latihan dalam sepekan atau jika ingin hasil lebih baik, tambah jam latihan dan harinya. Materi latihan kini banyak tersedia. Masing-masing komponen tes TOEFL bisa dilatih secara terpisah. Misalnya, melatih kemampuan listening saja dulu, berikutnya reading atau writing. Sumber materi bisa bebas, dan internet merupakan sarana yang baik untuk mengembangkan kemampuan bahasa Inggris Anda. Materi latihan TOEFL Sarana yang biasa dimanfaatkan sehari-hari justru bisa menjadi media yang baik untuk mengembangkan kemahiran berbahasa Inggris. Sebut saja televisi, surat kabar, majalah, radio, musik, buku referensi, dll. Sumber materi latihan ini masih konvensional, sehingga dibutuhkan kecerdikan Anda untuk memilah dan menyerap informasi yang diberikan. Apalagi, itu dimaksudkan untuk mengejar skor TOEFL yang lebih tinggi. Jika Anda sedang melatih kemampuan listening atau writing, televisi dan radio bisa sangat membantu. Setel salah satu siaran berbahasa Inggris, lalu pelan-pelan Anda simak dan pahami apa yang dikatakan. Cobalah untuk menirunya atau lebih baik lagi perkataan tersebut dituliskan ke secarik kertas. Perhatikan struktur kalimat dan maksud pesannya. Selain dapat hiburan, tanpa disadari kemampuan berbahasa Inggris Anda akan semakin terasah. Cara ini bisa Anda ulangi setiap hari dengan tema dan topik berbeda. Surat kabar atau majalah berbahasa Inggris juga memiliki dampak positif dalam melatih kecakapan berbahasa Inggris. Di surat kabar atau majalah, kita bisa dengan mudah mendapati artikel dengan pembahasan beragam. Tidak hanya itu, banyaknya kalimat dan penggunaan kata yang disugukan akan sangat menunjang kepiawaian dalam reading, writing, dan speaking. Mulailah untuk memahami setiap tulisan dan pesan yang disampaikan. Belajar bahasa Inggris dengan surat kabar atau majalah akan terasa lebih mudah bila ditemani kamus terjemah jika terkendala perbendaharaan kata. Sarana lain yang bisa dimanfaatkan untuk sumber latihan adalah musik. Ya, begitu banyak lagu-lagu berbahasa Inggris yang bisa menyenangkan Anda sekaligus ‘menggurui’ untuk bisa melafalkan kata demi kata atau bait per bait dari setiap lagu. Selain sebagai materi untuk melatih listening juga baik untuk speaking yang secara tidak langsung melatih kemahiran berbahasa Inggris secara otodidak. Belajar TOEFL online Internet menjanjikan sumber luas untuk belajar bahasa Inggris, termasuk bekal menghadapi ujian TOEFL. Materi-materi belajar tersebut bisa Anda dapatkan di mesin pencari Google, misalnya dengan mengetikkan kata kunci “TOEFL exam”, “TOEFL practice”, “TOEFL prep”, “english course”, “IELTS exercise”, dan lain-lain. Bila Anda sering membuka video di Youtube, sumber-sumber belajar bahasa Inggris untuk persiapan tes TOEFL atau IELTS juga banyak tersedia. Salah satunya yang dimuat berkala oleh Steve Ford. Cukup ketikkan "learn english with Steve Ford". Materi lain bisa dicari sesuai kebutuhan. Jika tak mau repot belajar atau kursus persiapan tes TOEFL di luar rumah, cukup akses secara online. Mudah bukan? Kursus persiapan Tes TOEFL Gara-gara skor tes TOEFL rendah, rencana kuliah jadi berantakan. Jangan sampai. Anda bisa mensiasatinya melalui persiapan sebaik mungkin, salah satunya mengikuti kursus persiapan tes TOEFL. Cara ini cukup efektif untuk mendongkrak skor TOEFL yang mau diraih. Asalkan tempat kursus tersebut memiliki track record dan dibuktikan keberhasilan para alumni yang pernah kursus di sana. Testden adalah salah satu kursus persiapan tes TOEFL dan TOEIC yang dilaksanakan secara online. Jika Anda ingin mengirit biaya, misalnya cukup belajar dari rumah atau Anda sendiri yang menentukan tempatnya, Testden merupakan jawaban. Kursus persiapan tes TOEFL ini mengenakan biaya $129. Sementara, kursus persiapan tes TOEIC $150. Lebih rendah bila dibandingkan dengan kursus persiapan tes TOEFL serupa. Testden bermarkas di Kanada dengan reputasi sangat baik. Punya alumni puluhan ribu mahasiswa di lebih 60 negara. Kelebihan Testden adalah pembelajaran dilakukan secara intensif oleh tutor profesional. Materi disediakan lengkap, mulai reading, listening, writing, dan speaking. Semua diberikan berdasarkan pendekatan tes TOEFL sebenarnya. Itu yang tidak didapatkan di luar sana. Yang Anda perlukan hanya sambungan internet untuk mengakses kursus tersebut secara online. Saat bergabung, Testden akan memberikan ujian praktek TOEFL hingga empat kali. Kemahiran bahasa Inggris yang dimiliki benar-benar diuji. Tiap tes memiliki soal tentang reading, listening, writing, dan speaking. Setelah menjawab semua soal, Anda bisa langsung melihat prediksi skor yang diperoleh dan mengetahui jawaban yang benar beserta penjelasannya. Soal yang Anda jawab untuk bidang speaking dan writing akan dinilai langsung oleh pengajar Testden. Selain itu, Testden membekali laman soalnya dengan pengatur waktu, sehingga pengguna akan terbiasa menjawab soal dalam tekanan seperti tes TOEFL sebenarnya. Yang menarik, pengguna bisa saja menunda memberi jawaban saat itu dan melanjutkannya di lain waktu. Bagian listening mencakup semua jenis pertanyaan rumit yang mirip dengan tes TOEFL. Begitu pun dengan speaking, Anda hanya perlu headset atau microphone untuk merekam pembicaraan Anda. Yang banyak disukai dari Testden adalah paket TOEFL Trainer untuk speaking dan listening. Di dalamnya terdapat 60 latihan speaking dan 20 latihan writing yang sudah dilengkapi model-model jawaban, sehingga Anda bisa mengetahui langsung hasilnya dan mengasah kemahiran dalam berbahasa Inggris. Paket lain adalah TOEFL Skill Trainer berisi 24 set dan 2.400 pertanyaan untuk reading dan listening. Semua paket itu sudah disediakan gratis, bila Anda bergabung di Testden. Pertanyaannya, sudahkah Anda mempersiapkan diri memperoleh skor TOEFL yang diharapkan? Yakin bisa lolos? Coba pikirkan lagi!

Kuliah di Inggris Murahkah ?

English: Students of BSC (British School of Co...
English: Students of BSC (British School of Commerce) studying. (Photo credit: Wikipedia)
Logo of the University of Chester
Logo of the University of Chester (Photo credit: Wikipedia)

Inggris terkenal dengan biaya kuliah yang mahal. Sehingga tidak jarang menciutkan nyali para pelajar untuk melanjutkan pendidikan di Negeri yang berada di bawah asuhan Ratu Elizabeth II itu.
Namun, sekarang kesempatan tersebut terbuka luas dengan hadirnya program beasiswa parsial dari Globe Education. Program tersebut bekerja sama dengan tiga kampus ternama di UK, yakni London School of Commerce (LSC), School of Business Law (SBL), dan Chester University.
 
Melalui program itu, Anda bisa mendapatkan potongan biaya kuliah hingga 45 persen di berbagai jenjang pendidikan, mulai S-1 sampai S-3. Sementara jurusan yang ditawarkan meliputi Bisnis, Teknologi Informasi (IT), dan Akuntansi.
 
DI LSC dan SBL misalnya, kuliah S-1 dengan jurusan Bisnis, IT, dan Akutansi cukup membayar Rp17 juta per semester yang ditempuh selama dua tahun. Untuk program master di LSC, yakni MBA, IT, Parinwisata, serta Akutansi dan Managemen Perhotelan, Anda cukup menyiapkan dengan biaya kuliah Rp20 juta per semester dengan masa kuliah satu tahun.
 
Sedangkan untuk jenjang S-3, tersedia program Phd selama dua sampai tiga tahun yang mendapatkan potongan biaya kuliah hingga 4.000 poundsterling atau sekira Rp60 juta dari total biaya kuliah Rp285 juta. Sehingga selama perkuliahan, Anda cukup membayar Rp56 juta per semeseter dengan masa kuliah dua tahun.
 
Selain itu, juga tersedia program foundation bagi mereka yang duduk di kelas XII dan ingin mempersiapkan diri melanjutkan pendidikan tinggi ke luar negeri. Persyaratan dan proses yang dibutuhkan tidak lah rumit.
 
Bahkan, bagi yang nilai IELTS tidak mencukupi skor 6,0  tersedia program kelas bahasa selama tiga sampai sembilan bulan. Kesempatan magang pun terbuka bagi mereka yang ingin merasakan dunia kerja Internasional.
 
Jadi, tunggu apalagi? Informasi lengkap mengenai mekanisme aplikasi beasiswa, Anda dapat menghubungi windhy@beasiswalondon.com. Selamat mencoba!
Enhanced by Zemanta

SOAL Tes Padanan Potensi Akademik 2013-2014


1. Supir : Mobil 
A. Pesawat : Pilot 
B. Kuda : Pedati 
C. Masinis : Kereta Api 
D. Delman : Kusir 
E. Pilot : Masinis
2. Pikiran : Otak 
A. Buku : Printer 
B. Kata-kata : Lisan 
C. Komputer : Ketikan 
D. Awan : Langit 
E. Hujan : Uap
3. Dompet : Uang 
A. Gunung : Harimau 
B. Tas sekolah : Buku 
C. Laut : Garam 
D. Burung : Sangkar 
E. Kandang : Ayam
4. Agama : Atheis 
A. Sandal : Sakit kaki 
B. Tali : Jatuh 
C. Menikah : Bujang 
D. Antena : Sinyal 
E. Buku : Bodoh

5. Pesawat : Avtur 
A. Radio : Listrik 
B. Sepeda motor : Bensin 
C. Pedati : Kuda 
D. Hand phone : Baterai 
E. Tape mobil : Accu
6. Pari : Ikan 
A. Gandum : Teri 
B. Mangga : Manis 
C. Jambu : Biji 
D. Bayam : Sayur 
E. Burung : Ayam
7. Pizza : Gandum 
A. Rumah : Tukang 
B. Genteng : Tanah liat 
C. Patung : Pemahat 
D. Gambar : Pelukis 
E. Skripsi : Buku
8. Moderen : Tradisional 
A. Roket : Rudal Scud 
B. Ferrari : Fiat 
C. Pesawat : Sepeda motor 
D. Mobil : Pedati 
E. TV : VCD Player
9. Indonesia : Belanda 
A. Malaysia : Inggris 
B. India : Spanyol 
C. Australia : Selandia Baru
D. Singapura : China 
E. Brunei Darussalam : Timor Leste
10. Karnivora : Singa 
A. Reptilia : Buaya 
B. Manusia : Omnivora 
C. Herbivora : Sapi 
D. Omnivora : Harimau 
E. Herbivora : Omnivora

Pembahasan Tes Potensi Akademik 2013-2014 | Tes Padanan Hubungan 1
1. Seorang supir mengendalikan jalannya mobil. 
Seorang masinis mengendalikan jalannya kereta. (C) 
2. Pikiran dihasilkan oleh otak. Kata-kata dihasilkan 
oleh lisan. (B) 
3. Dompet biasa untuk menyimpan uang. Tas sekolah 
biasa untuk menyimpan buku (B) 
4. Tidak beragama adalah atheis. Tidak menikah sama 
dengan bujang. (C) 
5. Bahan bakar pesawat adalah avtur. Bahan bakar 
sepeda motor adalah bensin (B) 
6. Pari adalah salah satu jenis ikan. Bayam adalah salah 
satu jenis sayur (D) 
7. Pizza, bahan bakunya adalah gandum. Sedangkan 
genteng, bahan bakunya adalah tanah liat (B) 
8. Alat moderen dan alat tradisional adalah mobil dan 
pedati. (D) Semua alat lain yang disebutkan adalah 
moderen. 
9. Indonesia pernah dijajah oleh Belanda. Dan Malaysia 
pernah dijajah oleh Inggris. (A) 
10. Salah satu jenis karnivora (pemakan daging) adalah 
singa. Pilihan B tidak sepadan dengan urutan 
pertanyaan (Jenis : Contoh, bukan Contoh : Jenis). 
Jadi pilihan B kurang tepat, meskipun benar manusia 
adalah omnivora. Sedangkan salah satu jenis 
herbivora (pemakan tumbuhan) adalah sapi. Jadi, 
pilihan yang benar dan tepat adalah (C)

Test TOEFL

1. A dream about falling _________.
a. scary is
b. is scary
c. are scary
d. very scary is
2. George Washington _________first U.S. President.
a. was the
b. became
c. were the
d. are the

3. Amelia Earhart was _______________ to pilot her plane across the Atlantic 
Ocean.
a. the first and a woman
b. the first woman
c. who the first woman
d. the woman who first
 4. Crawfish farming b.have been practiced in south Louisiana c.for many d.years. 
 5. The main purpose a.of this class is to b.help you better understand the c.history of 
there country, and how d.it came to be.
Jawaban TEST TOEFL–Structure part 1
1. B
2. A
3. B
4. B
5. C

Daftar dan alamat website universitas di Indonesia

Daftar dan alamat website universitas di Indonesia WILAYAH I:
  1. Panitia Lokal – Banda Aceh meliputi :
    • Universitas Syiah Kuala (UNSYIAH)
    • http://www.unsyiah.ac.id
    • Universitas Malikussaleh (UNIMAL)
    • http://www.unimal.ac.id
  2. Panitia Lokal – UNIMED Medan
  3. Panitia Lokal – USU Medan
  4. Panitia Lokal – Padang meliputi
  5. Panitia Lokal – Pekanbaru meliputi :
    • Universitas Riau (UNRI)
    • Universitas Islam Negeri Riau (UIN Riau)
    • http://www.uin-uska.ac.id
  6. Panitia Lokal – Jambi
    • Universitas Jambi (UNJA)
    • http://www.unja.ac.id
  7. Panitia Lokal – Palembang
  8. Panitia Lokal – Bengkulu
    • Universitas Bengkulu (UNIB)
    • http://www.unib.ac.id
  9. Panitia Lokal – Tanjungkarang
  10. Panitia Lokal – Jakarta meliputi :
  11. Panitia Lokal – Bogor
    • Institut Pertanian Bogor (IPB), http://www.ipb.ac.id
  12. Panitia Lokal – Bandung meliputi :
  13. Panitia Lokal – Banten
    • Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (UNTIRTA)
    • http://www.untirta.ac.id
  14. Panitia Lokal – Pontianak
  15. Panitia Lokal Khusus Luar Negeri
    • KBRI Kuala Lumpur
Daftar dan alamat website universitas di Indonesia WILAYAH II:
  1. Panitia Lokal – Purwokerto
    • Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED)
    • http://www.unsoed.ac.id
  2. Panitia Lokal – Semarang meliputi :
  3. Panitia Lokal – Surakarta
  4. Panitia Lokal – Yogyakarta meliputi :
Daftar dan alamat website universitas di Indonesia WILAYAH III:
  1. Panitia Lokal – Surabaya meliputi :
  2. Panitia Lokal – Malang meliputi :
  3. Panitia Lokal – Jember
  4. Panitia Lokal – Denpasar
  5. Panitia Lokal – Singaraja
    • Universitas Pendidikan Ganesha (UNDIKSHA)
    • http://www.undiksha.ac.id
  6. Panitia Lokal – Mataram
  7. Panitia Lokal – Kupang
  8. Panitia Lokal – Palangka Raya
    • Universitas Palangka Raya (UNPAR)
    • http://www.upr.ac.id
  9. Panitia Lokal – Banjarmasin
  10. Panitia Lokal – Samarinda
D. WILAYAH IV:
  1. Panitia Lokal – UNM Makassar meliputi :
    • Universitas Negeri Makassar (UNM) ,
    • http://www.unm.ac.id
    • Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UIN Makassar), http://www.uin-alauddin.ac.id
  2. Panitia Lokal – UNHAS Makassar
  3. Panitia Lokal – Palu
    • Universitas Tadulako (UNTAD),
    • http://www.untad.ac.id
  4. Panitia Lokal – Kendari
  5. Panitia Lokal – Gorontalo
    • Universitas Negeri Gorontalo (UNG),
    • http://www.ung.ac.id
  6. Panitia Lokal – Tondano
  7. Panitia Lokal – Manado
    • Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT)
    • http://www.unsrat.ac.id
  8. Panitia Lokal – Ambon
  9. Panitia Lokal – Jayapura
    • Universitas Cenderawasih (UNCEN)
  10. Panitia Lokal – Ternate
    • Universitas Khairun (UNKHAIR)
  11. Panitia Lokal – Manokwari
    • Universitas Negeri Papua (UNIPA)
Enhanced by Zemanta

Kualifikasi Akademik S2/S3 66% Se Indonesia


Data Statistik tahun 2012, persentase dosen tetap perguruan tinggi di Indonesia yang berkualifikasi akademik S2/S3 baru mencapai 66% atau 101 ribu orang. Persentase ini masih di jauh dari target yang ditetapkan dalam Rencana Strategis Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), yaitu 75%. Rencana Strategis Kemdikbud juga menetapkan bahwa semua dosen perguruan tinggi di Indonesia harus sudah memiliki gelar minimal S2 pada akhir tahun 2014. 

Sejalan dengan semakin ketatnya persaingan dalam era globalisasi, Pemerintah berupaya untuk meningkatkan kualitas dosen dan memperoleh pengakuan internasional. Sebelum tahun 2008, pengiriman tenaga dosen untuk studi lanjut ke luar negeri lebih banyak dibiayai melalui skema pinjaman dan bantuan (hibah) yang disediakan oleh negara-negara atau lembaga donor internasional. Melalui skema ini, dalam setahun, jumlah dosen yang studi lanjut ke luar negeri hanya berkisar ratusan orang. Jika hanya mengandalkan skema demikian, maka percepatan peningkatan kualitas dosen berjalan sangat lambat, dan critical mass dosen berpendidikan kualitas internasional sulit untuk dicapai. 

Dalam rangka memenuhi amanat perundang-undangan tersebut, terutama dalam membangun critical mass dosen berkualitas dan berkualifikasi akademik S2/S3, Direktorat Pendidik dan Tenaga Kependidikan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditdiktendik Ditjen Dikti), sebagai unit yang bertanggung jawab dalam pembinaan, pelatihan dan pengembangan tenaga dosen dan tenaga kependidikan perguruan tinggi 
telah melaksanakan berbagai program. Dimulai tahun anggaran 2008, pengiriman studi lanjut pascasarjana dosen ke luar negeri (untuk selanjutnya dinamakan sebagai penerima beasiswa), dilakukan melalui penyediaan beasiswa dari APBN. Melalui skema ini, sampai dengan tahun 2012, jumlah penerima beasiswa pendidikan pascasarjana S2/S3 luar negeri berjumlah 3.803 orang yang tersebar di 27 negara.